Bhabinkamtibmas Polsek Baleendah Lakukan Problem Solving di Manggahang

BANDUNG PRAKARSA, Baleendah, Kabupaten Bandung – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, Bhabinkamtibmas Polsek Baleendah kembali menunjukkan perannya sebagai ujung tombak Polri di tengah masyarakat.Kali ini, aksi problem solving dilakukan oleh Bhabinkamtibmas di wilayah Kelurahan Manggahang pada hari Sabtu (7/12).

Kegiatan ini dilaksanakan untuk menyelesaikan permasalahan antarwarga yang terjadi di salah satu lingkungan setempat.

Bacaan Lainnya

Dengan pendekatan humanis, Bhabinkamtibmas berhasil mempertemukan pihak-pihak yang berselisih dan memediasi konflik hingga menemukan solusi yang disepakati bersama.

Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo melalui Kapolsek Baleendah Kompol Tedi Rusman, menyampaikan bahwa metode problem solving ini adalah bagian dari program Polri untuk menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif.

“Kami tidak hanya hadir untuk menegakkan hukum, tetapi juga untuk menjadi fasilitator penyelesaian masalah di tengah masyarakat. Pendekatan ini terbukti efektif untuk menghindari konflik yang berlarut-larut,” ujarnya.

Warga yang hadir mengapresiasi langkah sigap dan responsif yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas. Salah satu warga menyampaikan,

“Kami sangat terbantu dengan adanya mediasi ini. Perselisihan yang sempat memanas kini dapat diselesaikan dengan baik.”katanya.

Kegiatan seperti ini diharapkan dapat terus dilakukan sebagai bentuk nyata kehadiran Polri dalam mendukung terciptanya keharmonisan di lingkungan masyarakat.

Polsek Baleendah pun terus mengimbau masyarakat untuk tidak ragu melaporkan permasalahan yang membutuhkan pendampingan, agar konflik dapat diselesaikan melalui jalur damai.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *