BANDUNG PRAKARSA, Rancaekek – Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan pemerintah, Polsek Rancaekek Polresta Bandung Polda Jabar bersama Muspika Kecamatan Rancaekek menggelar kegiatan penanaman jagung serentak seluas 1 juta hektar. Selasa 21/01/2025
Kegiatan tersebut merupakan salah satu bentuk implementasi dari program Asta Cita Presiden di bidang ketahanan pangan dan diharapkan dapat meningkatkan ketersediaan pangan di tingkat lokal dan nasional yang secara bersama-sama dapat memperkuat ketahanan pangan di Indonesia.
Kapolresta Bandung Kombes Pol. Aldi Subartono, S.H., S.I.K., M.H., CPHR. Melaluo Kapolsek Rancaekek Kompol Deny Sunjaya, S.H., M.H. menyatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mencapai swasembada pangan.
“Penanaman jagung dilahan seluar lebih kurang 1 hektar ini selain untuk mendukung program pemerintah, juga untuk mendorong kesejahteraan bagi para petani itu sendiri” ucap Deny Sunjaya
“Pihak Polsek Rancaekek akan terus mendukung segala kegiatan para petani guna mendapatkan hasil yang memuaslan seperti penyediaan bibit dan pupuk” sambungnya
Pada kegiatan tersebut selain dihadiri oleh Muspika Kec. Rancaekek dihadiri juga oleh Kepala Desa se Kec. Rancaekek, Kordinator PPL Kec. Rancaekek Ibu Enur, Ketua kelompok Tani Berkah Subur Desa Sukamulya Bpk Jaenal Mutakin, Warga Masyarakat Desa Sukamulya serta Personil Polsek Rancaekek.
“Diharapkan adanya kerjasama antar semua pihak dalam kegiatan ini sampai tercapai hasil yang diharapkan, oleh karena itu kegiatan ini harus dilaksakan secara berkesinambungan” Tutup Kompol Deny Sunjaya, S.H., M.H.